Kamis, 23 Maret 2017

PERKOLASI


Pengertian 
Perkolasi adalah cara penyarian yang dilakukan dengan mengalirkan cairan penyari melalui serbuk simplisia yang telah di basahi. Proses ekstraksi simplisia dengan jalan melewatkan pelarut yang sesuai secara lama pada simplisia dalam suatu percolator atau metode ekstraksi cara dingin yang menggunakan pelarut mengalir yang selalu baru. Prinsip perkolasi serbuk simplisia ditempatkan dalam suatu bejana silinder yang bagian bawahnya diberi sekat berpori. 
Cairan penyari dialirkan dari atas kebawah melalui serbuk tersebut, cairan penyari akan melarutkan zat aktif sel-sel yang dilalui sampai mencapai keadaan jenuh. 
Gerak kebawah disebabkan oleh  kekuatan gaya beratnya sendiri dan cairan diatasnya, dikurangi dengan daya kapiler yang cenderung menahan.
Faktor yang mempengaruhi perkolasi 
Ø Jenispelarut yang digunakan.
Jenis pelarut  mempengaruhi senyawa yang tersari, jumlah solut yang terekstrak dan kecepatan ekstraksi. Jenis pelarut yang seringdigunakan adalah pelarut air dan etanol. 
Ø Temperatur
Kenaikan temperature akan meningkatkan jumlah zat terlarut kedalam pelarut.
Ø Ratio pelarut dan bahan baku 
Jika ratio pelarut dan bahan baku bersama akan memperbesar pula jumlah senyawa yang terlarut laju ekstraksi meningkat. 
Ø Ukuran partikel
Laju ekstraksi meningkat jika ukuran partikel semakin kecil rendemen ekstrak semakin besar.
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam perkolasi :
  •  Gaya berat
  • Kekentalan 
  • Daya larut 
  • Tegangan permukaan
  • Difusi 
  • Osmosa
  • Adhesi
  • Daya kapiler
  • Daya geser

Keuntungan :
  • Tidak terjadi kejenuhan
  • Pengaliran meningkatkan difusi.
Kerugian :
  • Memerlukan cairan penyari yang lebih banyak
  • Resiko cemaran mikroba untuk penyari air karena dilakukan secara terbuka.

.Modifikasi perkolasi.
Perkolasi Bertingkat
Dibuat  untuk memperbaiki metode perkolasi biasa,dengan cara serbuk simplisia yang hampir tersari sempurna sebelum dibuang, disari dengan cairan penyari yang baru.Serbuk simplisia yang baru disari dengan perkolat yang hamper jenuh menjadi  perkolat yang jernih.

Contoh tanaman yang menggunakan metode ini antara lain 
Temulawak (Curcuma zanthorrhiza)


biji pala (Myristica fragrans)

Daun Kumis Kucing (Othosiphon aristatus)

Alat yang digunakan yaitu perkolator









Tahapan-tahapan pada metode perkolasi.
· Dibuat 100 bagian perkolat.
· Disiapkan percolator.
· Dibasahi 100 g serbuk simplisia dengan bagian penyari.
· Dimasukkan ke dalam bejana tertutup sekurang-kurangnya selama 3 jam.
· Dipindahkan massa sedikit demi sedikit ke dalam percolator sambil tiap kali ditekan hati-hati.
· Dituangkan cairan penyari secukupnya sampai cairan mulai menetes dan diatas simplisia masih terdapat selapis cairan penyari.
· Ditutup perklator dan dibiarkan selama 24 jam.
· Dibiarkan cairan menetes dengan kecepatan 1mL per menit.
· Ditambahkan berulang-ulang cairan penyari secukupnya hingga selalu terdapat selapis cairan penyari diatas simplisia hingga diperoleh 80 bagian perkolat.
· Diperas massa, dicampurkan cairan perasan ke dalam perkolat, ditambahkan cairan penyari hingga diperoleh volume yang diinginkan.
· Dipindahkan ke dalam bejana, ditutup, dibiarkan selama 2 hari ditempat sejuk, terlindung dari cahaya. Enap, dituangkan atau saring.
· Diuapkan perkolat diatas waterbath hingga diperoleh ekstrak kental.

















Rabu, 01 Maret 2017

Obat Batuk



 Jeruk Nipis (Citrus aurantiifolia) 
Sebagai Obat Batuk





Menurut Weinberger (2005) batuk merupakan ekspirasi eksplosif yang menyediakan mekanisme protektif normal untuk membersihkan cabang trakeobronkial dari sekret dan zat-zat asing. Masyarakat lebih cenderung untuk mencari pengobatan apabila batuknya berkepanjangan sehingga mengganggu aktivitas seharian atau mencurigai kanker.         
. Batuk dapat dibedakan menjadi dua jenis menurut produktivitasnya yaitu  batuk berdahak (batuk produktif) dan batuk kering (batuk non produktif).
1.      Batuk berdahak (batuk produktif)
Batuk berdahak ditandai dengan adanya dahak pada tenggorokan. Batuk berdahak dapat terjadi karena adanya infeksi pada saluran nafas, seperti influenza, bronchitis, radang paru, dan sebagainya. Selain itu batuk berdahak terjadi karena saluran nafas peka terhadap paparan debu, polusi udara, asap rokok, lembab yang berlebihan dan sebagainya.
2.      Batuk kering (batuk non produktif)
Batuk yang ditandai dengan tidak adanya sekresi dahak dalam saluran nafas, suaranya nyaring dan menyebabkan timbulnya rasa sakit pada tenggorokan. Batuk kering dapat disebabkan karena adanya infeksi virus pada saluran nafas, adanya faktor-faktor alergi (seperti debu, asap rokok dan perubahan suhu) dan efek samping dari obat (misalnya penggunaan obat antihipertensi kaptopril).
Ada beberapa macam penyebab batuk :
· Umumnya disebabkan oleh infeksi di saluran pernapasan bagian atas yang merupakan gejala flu.
· Infeksi saluran pernapasan bagian atas (ISPA).
· Alergi
· Asma atau tuberculosis
· Benda asing yang masuk kedalam saluran napas
· Menghirup asap rokok dari orang sekitar
· Masalah emosi dan psikologis (untuk batuk psikogenik).
Pengobatannya bisa menggunakan obat-obatan dan dengan bahan alami ,disini saya akan membahas mengenai pengobatan batuk dengan bahan alami menggunakan jeruk nipis  
Jeruk nipis ( Citrus aurantifolia) adalah tanaman toga yang di gunakan pada masyarakat baik untuk bumbu masakan,berbagai jenis olahan minuman atau campuran makanan seperti puding,jelly,brownies,roti maupun untuk obat-obatan dari bagian perasan atau ekstrak air buah jeruk nipisnya, bahkan kulit jeruk nipis bisa dimanfaatkan sebagai pemanis makanan lainnya.

Jeruk nipis sebagai herbal alami yang berkhasiat sebagai obat batuk, peluruh dahak,(mukolitik),penurun panas (antipiretik),diare,antiinflamasi,antibakteri serta membantu proses pencernaan. Jeruk nipis juga kaya vitamin A dan vitamin C yang berperan sebagai zat antioksidan yang tinggi yang merupakan zat yang mampu menangkal radikal bebas ini merupakan penyebab utama timbulnya penyakit kanker.
Mengandung minyak astiri dan zat-zat yang mampu mengendalikan otot-otot di pernapasan sehingga batuk menjadi reda. Menurut Prof dr Sumali Wiryowidagdo, ahli herbal, jeruk nipis banyak dipakai sebagai komponen obat herbal karena pada zaman dahulu tanaman jeruk nipis banyak ditemukan di halaman rumah.
Selain sebagai obat batuk, buah jeruk nipis juga berkhasiat sebagai obat penurun panas, obat sembelit, jerawat, mencegah rambut rontok, menambah nafsu makan, mengatasi suara serak, dan masih banyak lagi 

 Kandungan Jeruk Nipis 

Ratih Dyah Pertiwi (1992) dalam penelitiannya menggunakan ekstrak daun jeruk nipis sebagai antibakteri Escherchia colli,Rahmadani (2012) menggunakan perasan jeruk nipis sebagai anti ketombe dan masih banyak penelitian lainnya dari jeruk nipis ini.   
Jeruk nipis mengandung senyawa kimiawi seperti: Asam sitrat, Asam amino=>triptofan dan  lisin, Minyak atsiri => sitral, limonen, felandren, lemon kamfer, kadinen, gerani-lasetat, linali-lasetat, aktilaldehid, nildehid. Damar, Glikosida, Asam sitrun, Lemak, Kalsium, Fosfor, Zat besi, dan belerang.
Di dalam ekstrak buah jeruk nipis mengandung minyak limonene dan linalool, flavonoid seperti poncirin, hesperidine, rhoifolin dan naringin. Sedangkan jeruk nipis yang sudah matang memiliki kandungan synephrine dan N-methyltyramine, kalsium, fosfor, besi dan vitamin A, B1, dan C yang tentu kesemua ini sangat baik untuk mengatasi berbagai penyakit.
 
Struktur molekul limonene

Cara pemanfaatan jeruk nipis untuk pengobatan:

Di masyarakat biasanya air perasan jeruk nipis ditambah kecap merupakan resep herbal yang menjadi andalan banyak orang untuk mengatasi batuk. Menurut Prof.Sumali penambahan kecap pada jeruk nipis dimaksudkan untuk mengurangi keasaman jeruk misalnya gula atau madu. Penggunaannya tidak akan mengurangi khasiat dari jeruk nipis. Caranya satu buah jeruk nipis dicuci diperas campur dengan satu sendok makan madu aduk hingga rata diminum 2 kali sehari untuk batuk kering.
 1 .Untuk batuk berdahak, dengan mengeluarkan dahak dan menyembuhkan batuk, minum 1 sendok makan jeruk nipis yang dibubuhi kecap. Atau, belah jeruk nipis, olesi belahan dengan kapur sirih, bakar. Peras, tampung airnya dalam sendok lalu minum.
2.Kupas jeruk nipis, remas-remas bersama kapur sirih, garam, dan minyak kayu putih. Untuk menyembuhkan batuk karena kedinginan atau kehujanan, oleskan ke dada dan punggung
3.Rebus 3-4 potong tipis jeruk nipis dalam 2 gelas (500 ml) air. Didihkan tanpa ditutup, hingga airnya tingga separuh. Bubuhi madu. Minum hangat, untuk meredakan pilek dan flu serta meningkatkan daya tahan tubuh. 

Perhatian 

Jeruk nipis tidak dianjurkan dikomsumsi oleh penderita maag karena jeruk nipis memiliki kandungan yang dapat membuat asam lambung naik


Interaksi Obat
· Obat anti kecemasan: Buspirone
· Obat anti-aritmia: Amiodarone (Cordarone)
· Antidepresan: Sertraline (Zoloft)
· Antihistamin Fexofenadine: (Allegra)
· Anti-retroviral: Saquinavir (Invirase), indinavir (Crixivan)
· Obat anti kejang: Carbamazepine (Carbatrol, Tegretol)
· Calcium channel blocker (obat hipertensi): Nifedipin (Procardia), Nimodipin (Nimotop), Nisoldipine (Sular)
· Imunosupresan siklosporin: (Neoral, Sandimmune), Tacrolimus (Prograf), Sirolimus (Rapamune)
· Statin (obat penurun kolesterol): Simvastatin (Zocor), Lovastatin (Mevacor), Atorvastatin (Lipitor)

Efek Samping
  • Sakit perut,sering buang air kecil,sakit kepala dan migren,kulit terbakar,peningkatan kadar zat besi

Dosis
Obat batuk herbal tidak memiliki dosis pasti karena kandungan zat yang belum diteliti.